Info Jadwal Training Junior Trainer Sertifikasi BNSP 2022 - Elearning Program Pelatihan Berbasis Kompetensi Skema Metodologi Pelatihan KKNI Level 3 Junior Trainer Non Sertifikasi BNSP

Ingin Memulai Karir Sebagai Trainer? Info Jadwal Diklat Junior Trainer Sertifikasi BNSP 2022.

lpksindaharjaya.com – Kabar baik bagi Anda yang ingin memulai Karir sebagai Junior Trainer Sertifikasi BNSP! Berikut Jadwal Sertifikasi Junior Trainer BNSP dengan Sertifikat BNSP 2022.

Seorang Junior Trainer Bersertifikat BNSP harus memiliki dua kompetensi, yaitu Kompetensi Teknis dan Kompetensi Metodologi Pelatihan. Kompetensi Teknis adalah menyangkut pada spesialisasi atau keahlian yang akan ditransformasikan kepada trainee. Sedangkan kompetensi Metodologi berkaitan dengan kompetensi Instruktur dalam melakukan delivery pelatihan. Kedua kompetensi tersebut secara komprehensif harus diterapkan saat melakukan pelatihan, sehingga materi yang disampaikan akan mudah diserap dan diaplikasikan oleh peserta pelatihan.

Dapatkan Informasi Jadwal dan Biaya Pelatihan Vokasi Dengan Sertifikasi BNSP via: LPK SINDA HARJAYA.

 

INFO JADWAL TRAINING JUNIOR TRAINER BNSP - TRAINING OF JUNIOR TRAINER SERTIFIKASI BNSP

Metodologi Pelatihan KKNI Level 3 (Junior Trainer BNSP)

Pemberlakuan pasar bebas Asia Tenggara atau yang disebut Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) telah menjadikan persaingan bursa tenaga kerja semakin meningkat. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi banyak orang, terutama pekerja yang selama ini berada pada sektor keahlian khusus untuk berperan didalamnya. Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan para pekerja dalam menghadapi MEA, satu    diantaranya sebagai seorang Junior Trainer wajib memiliki “Sertifikasi Profesi Berbasis Kompetensi” Junior Trainer BNSP.

Era globalisasi juga ditandai dengan arus keluar masuknya tenaga kerja trampil dan arus investasi ke dalam dan keluar negara ASEAN. Dengan demikian maka tenaga kerja Indonesia diharapkan mampu memenangkan persaingan. Oleh sebab itu diperlukan upaya peningkatan kompetensi tenaga kerja Indonesia umumnya dan para professional khususnya.

Kompetensi tenaga kerja dapat dikembangkan dan ditingkatkan melalui suatu pendidikan dan pelatihan yang relevan dengan kompetensinya. Kompetensi tersebut memerlukan pengakuan agar dapat menjadi acuan bagi rekruitmen, renumerasi, promosi dan kegiatan lain yang berhubungan dengan pencapaian visi, misi dan tujuan perusahaan.

Jadwal Sertifikasi Junior Trainer Sertifikat BNSP Tahun 2022

Sinda Harjaya selaku Training Provider Pelaksana Program Pelatihan Vokasi Berbasis Kompetensi dengan Sertifikasi Nasional dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi atau yang disingkat BNSP telah berpengalaman melatih dan mempersiapkan ratusan Instruktur / Trainer siap dan berhasil Kompeten mendapat Sertifikat BNSP mulai dari Level Junior Trainer, Trainer sampai dengan level Master Trainer.

Unit Kompetensi Skema Metodologi Pelatihan KKNI Level 3 (Junior Trainer) dengan Sertifikasi BNSP adalah sebagai berikut:

NO KODE UNIT JUDUL UNIT
1 KKK.00.02.012.01 Menerapkan Prinsip Kesehatan Kerja untuk Mengendalikan Resiko K3
2 N.821100.028.02 Mengaplikasikan Keterampilan Dasar Komunikasi
3 PAR.JK02.009.01 Melakukan Presentasi
4 P.854900.016.01 Merencanakan Peyajian Materi Pelatihan
5 P.854900.017.01 Melaksanakan Pelatihan Tatap Muka
6 PRP.LP01.001.01 Mengoperasikan Komputer Tingkat Dasar
7 P.854900.031.01 Mengelola Bahan Pelatihan
8 P.854900.033.01 Mengelola Peralatan Pelatihan

 

PERSYARATAN PESERTA

Persyaratan dasar pemohon sertifikasi adalah:

  • Mahasiswa Program S1 jurusan ilmu pendidikan semester 3 atau
  • Tenaga kerja yang memiliki Pendidikan minimal S1 segala jurusan memiliki sertifikat pelatihan jenjang kualifikasi 3 bidang metodologi pelatihan atau
  • Tenaga kerja yang memiliki Pendidikan minimal DIII segala jurusan dan memiliki sertifikat pelatihan jenjang kualifikasi 3 bidang pelatihan subbidang metodologi pelatihan dan pengalaman kerja dalam bidang instruktur yang telah mempunyai masa kerja minimal 1 tahun atau
  • Tenaga kerja dengan pendidikan minimal SMA dan memiliki sertifikat pelatihan jenjang kualifikasi 3 bidang pelatihan subbidang metodologi pelatihan dan pengalaman kerja dalam bidang instruktur yang telah mempunyai masa kerja minimal 2 tahun.

Jadwal Sertifikasi Junior Trainer

Apakah Profesi Anda seorang Instruktur dan atau ingin memulai karir profesi sebagai Trainer yang Kompeten dan mendapat Pengakuan secara Nasional dengan Sertifikat dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi atau yang disingkat BNSP? Daftarkan diri Anda dalam Program Pelatihan Berbasis Kompetensi Bersertifikat Nasional dari BNSP dengan Skema:

  1. Training of Trainer Skema Metodologi Pelatihan KKNI Level 3 (Junior Trainer)
  2. Training of Trainer Skema Metodologi Pelatihan KKNI Level 4 (Trainer/Instruktur)
  3. Training of Trainer Skema Metodologi Pelatihan KKNI Level 6 (Master Trainer)

SINDA HARJAYA adalah Training Provider Pelaksana Pelatihan Tatap Muka dan Jarak Jauh (Distance Learning) / Daring / Online via Zoom Meeting atau Ms. Teams dengan Program Pelatihan Berbasis Kompetensi Bersertifikat Nasional dari BNSP. Selain sebagai Training Provider, Sinda Harjaya juga merupakan salah satu Konsultan Pendampingan Pengajuan Pendirian LSP Baru (LSP P1, LSP P2 atau LSP P3), Pendampingan Pengajuan Relisensi / Perpanjangan Lisensi LSP dan Pendampingan Pengajuan Penambahan Ruang Lingkup (PRL) Skema Sertifikasi Baru.

Leave Your Reply